Rabu, 04 November 2020

LULUSAN SMK BISA KULIAH DI UNIVERSITAS TERBAIK


Setelah lulus Sekolah Menengah Pertama, sebagian siswa melanjutkan pendidikan ke jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA). Namun ada juga yang melanjutkan pendidikan ke jenjang Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Salah satu yang melanjutkan pendidikan ke jenjang SMK adalah saya. Meski waktu itu belum populer masuk SMK, namun kendala biaya membulatkan tekad masuk SMK agar bisa segera kerja serta membantu perekonomian keluarga. Mungkin alasan saya juga dialami oleh lebih dari 5 juta anak SMK yang saat ini menempuh pendidikan tersebut. Lulus SMK, berharap bisa langsung bekerja. Meski tak memungkiri, ada juga yang memang alasannya bukan karena kendala biaya.

Nah, berkaca dari pengalaman pribadi saya ingin membagikan kisah kasih Allah di masa-masa SMK. Awalnya saya pikir tak bisa untuk kuliah lho. Namun, syukur kepada Tuhan ternyata lulusan SMK bisa kuliah di universitas terbaik juga. Jadi buat teman-teman yang saat ini menempuh pendidikan SMK, jangan khawatir maupun bimbang ya.



Sama seperti lulusan SMA, lulusan SMK juga berhak dan punya kesempatan yang sama untuk kuliah. Jika kalian mengalami kendala biaya seperti saya, bisa mengajukan beasiswa Bidik Misi untuk siswa/i yang berprestasi namun terkendala biaya ekonomi.

Jadi, buat kamu yang lulusan SMK jangan berhenti hanya di SMK ya.
Jika kamu mau, sangat mungkin untuk kuliah lagi.

Semangat, pendidikan adalah hak setiap orang.
Jadilah orang terdidik yang mendidik generasi dalam kebenaran dan kebaikan.

Daftar Pustaka


http://statistik.data.kemdikbud.go.id/index.php/statistik/table/smk/2017/000000/1/5

LULUSAN SMK BISA KULIAH DI UNIVERSITAS TERBAIK

Setelah lulus Sekolah Menengah Pertama, sebagian siswa melanjutkan pendidikan ke jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA). Namun ada juga yang ...